ID-Networkers, Solusi Tepat Pelatihan dan Sertifikasi IT Terbaik yang Diakui Dunia

Foto dok ID-Networkers
Foto dok ID-Networkers

Dalam era kemajuan Information Technology (IT) yang terus berkembang, upaya pembelajaran dan pengembangan keterampilan yang terus-menerus menjadi kunci untuk tetap menjadi yang terdepan.

Dengan demikian, pelatihan IT menjadi suatu keharusan mutlak dalam konteks teknologi saat ini guna memastikan kebaruan keterampilan, mengikuti perkembangan terkini, serta memahami dasar-dasar teknologi yang menjadi landasan bisnis dan kehidupan sehari-hari.

Langkah ini penting untuk menjaga relevansi dan daya saing di tengah dominasi teknologi yang semakin meningkat di berbagai aspek kehidupan.

Berakar pada hal tersebut, ID-Networkers (IDN.ID) hadir sebagai solusi untuk mencapai tingkat profesionalisme dalam karir di bidang IT. Sejak pendiriannya pada tahun 2008, ID-Networkers telah menjadi tempat bagi puluhan ribu lulusan untuk mengembangkan kemampuan mereka di berbagai ranah IT, mulai dari Jaringan Komputer, Devops, System Administrator, hingga Programming.

Menyadari bahwa setiap individu memiliki kebutuhan dan tingkat pengetahuan yang berbeda, ID-Networkers menawarkan beragam pilihan pelatihan yang menarik, baik secara tatap muka maupun daring, yang dapat disesuaikan dengan kebutuhan masing-masing peserta.

Baik bagi yang masih pemula atau ingin meningkatkan keterampilan serta sertifikasi ke tingkat yang lebih tinggi, ID-Networkers menawarkan pelatihan dari level dasar hingga ahli, termasuk berbagai pilihan pelatihan Cisco mulai dari CCNA hingga CCIE, serta pelatihan MikroTik dari MTCNA hingga MTCINE.

Apa Keuntungan Mengikuti Training dan Sertifikasi IT di ID-Networkers?

Banyak kemudahan dan keuntungan yang bisa diperoleh dengan dengan mengikuti training dan sertifikasi IT di ID-Networkers, diantaranya seperti berikut : 

  1. Reputasi Terbaik di Asia dan Dunia
Sumber: https://mikrotik.com/training/centers/asia
Sumber: https://mikrotik.com/training/centers/asia

ID-Networkers telah diakui sebagai pusat pelatihan Mikrotik terbaik di Asia dan bahkan di seluruh dunia, dengan rating 5/5. Dalam setahun terakhir saja, ID-Networkers telah melatih lebih dari 1000 tenaga profesional IT yang tersertifikasi.

  1. Sudah Terdaftar Sebagai Vue Authorized Partner

Sebagai mitra resmi Vue, ID-Networkers memiliki kewenangan untuk menyelenggarakan ujian sertifikasi internasional dalam berbagai bidang Teknologi Informasi (I) seperti Cisco, Juniper, AWS, Kubernetes, Fortinet, dan lainnya.

  1. Gratis Mengulang Training Tanpa Syarat

Peserta training memiliki kesempatan untuk mengulang training sebanyak 2 kali tanpa syarat tambahan dan tanpa biaya tambahan, sehingga memungkinkan mereka untuk memperdalam pemahaman tentang materi pelatihan.

  1. Fasilitas Lengkap

Fasilitas training yang disediakan sangat lengkap, termasuk modul pembelajaran, sertifikat training, t-shirt, makan siang, coffee break, goodie bag, notebook, ruangan ber-AC, koneksi internet yang cepat, dan lainnya.

  1. Biaya Terjangkau

Biaya training di ID-Networkers sangat terjangkau jika dibandingkan dengan kelas-kelas training IT lainnya di Indonesia.

  1. Trainer Berpengalaman dan Bersertifikat Internasional

Peserta training akan dibimbing oleh para trainer berpengalaman dan memiliki sertifikasi internasional di bidangnya, sehingga mereka dapat memperoleh pengetahuan langsung dari ahli yang kompeten.

  1. Komunitas Alumni dan Informasi Lowongan Kerja

Setelah menyelesaikan pelatihan, peserta akan diundang untuk bergabung dalam grup diskusi di WhatsApp, Telegram, dan Mailist. Di sana, mereka dapat berbagi informasi terkait materi pelatihan dan juga kesempatan lowongan kerja yang relevan.

  1. Aktif Membuka Training di Dalam Maupun di Luar Negeri
Foto dok ID-Networkers
Foto dok ID-Networkers

ID-Networkers telah aktif tidak hanya di dalam negeri, tetapi juga telah menyelenggarakan pelatihan di berbagai negara seperti India, Amerika, Jepang, Arab Saudi, Malaysia, Sri Lanka, Korea Selatan, dan banyak lagi.

  1. Beginner Friendly

Untuk para pemula yang baru memulai perjalanan mereka dalam dunia IT, ID-Networkers juga menyediakan platform Learning Management System (LMS) yang berisi materi-materi fundamental sebagai pengantar sebelum mengikuti pelatihan reguler. Platform ini dapat diakses secara gratis melalui website lms.idn.id.

Informasi lebih lanjut mengenai pendaftaran training dapat diperoleh dengan mengunjungi website resmi ID-Networkers di www.idn.id.